Pemkab Donggala Sambut Hangat Kunjungan Kerja PWRI Provinsi Kaltim
Donggala – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah menyambut kunjungan kerja Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) di ruang Kasiromu, Kecamatan Banawa, pada Selasa (11/02/2025).
Rombongan PWRI Kaltim disambut langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Donggala, Moh. Rifani, yang menyampaikan sambutan hangat dan apresiasi terhadap kunjungan tersebut.
Kunjungan kerja ini bertujuan untuk melihat galeri tenun dan pembuatan sarung Donggala yang terkenal dengan keunikannya, yang terletak di Desa Towale, Kecamatan Banawa Tengah. Dalam sambutannya, Pj Bupati Donggala, Moh. Rifani, mengatakan bahwa PWRI bukan hanya sekadar organisasi purnabakti, melainkan juga organisasi kemasyarakatan yang sangat bermanfaat bagi pengalaman dan pembelajaran bagi generasi muda.
“PWRI merupakan organisasi kemasyarakatan yang beranggotakan para pensiunan pegawai negeri sipil (PNS), kami yang masih muda tentu merasa sangat beruntung dapat belajar dari pengalaman Bapak Ibu sekalian,” ujarnya.
Moh. Rifani juga mengungkapkan bahwa Kabupaten Donggala akan terus berbenah dalam memperbaiki infrastruktur dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Ia menekankan bahwa para pemimpin muda perlu belajar dari mereka yang telah purnabakti di bidangnya untuk mengembangkan daerah ini lebih baik lagi.
“Olehnya, pemimpin muda sudah waktunya belajar dari mereka yang telah purnabakti dibidangnya guna mengembangkan daerah ini lebih baik lagi,” ungkapnya.
Pj Bupati berharap agar rombongan PWRI Kaltim dapat merasa aman dan nyaman selama berada di Kabupaten Donggala. Ia mengajak mereka untuk menikmati keindahan alam, keunikan sarung tenun, kuliner khas, serta merasakan kehangatan persaudaraan dan kebersamaan masyarakat di Kabupaten Donggala.
“Kami berharap Bapak Ibu sekalian dapat menikmati keindahan alam, keunikan sarung tenun, kuliner khas, dan yang terpenting, merasakan kehangatan persaudaraan serta kebersamaan masyarakat di Kabupaten Donggala,” kata Rifani.
Sambutan hangat Pj Bupati Donggala tersebut diapresiasi oleh perwakilan PWRI Kaltim, Andi Uhari, yang menyampaikan terima kasih atas perhatian luar biasa dari Pemkab Donggala.
“Kami merasa dihormati dan diterima dengan sangat baik, setelah melalui perjalanan kemari,” ucapnya.
Usai santap siang dan salat zuhur bersama di Masjid Raya Donggala, rombongan PWRI Kaltim melanjutkan perjalanan ke Desa Towale, Kecamatan Banawa Tengah untuk melihat langsung galeri tenun dan pembuatan sarung Donggala.
Kunjungan ini menjadi momentum penting untuk mempererat silaturahmi dan berbagi pengalaman antara PWRI Kaltim dan Pemkab Donggala serta masyarakat setempat. (MC Donggala/Mj/Ak)